Wednesday, October 16, 2013

Mie Ayam Bakso




 Awalnya terinspirasi sama postingan Mie Ayamnya Mbak Nina Agustina, jadi pengen makan mie ayam.... dan masih ada sisa bakso di freezer yang bisa dimanfaatin untuk isiannya.  Dan pas liat2 isi lemari es masih punya daging ayam, langsung deh dieksekusi. Untuk Topping ayam jamurnya aku liat resepnya di blognya mbak Hesti, untuk minyak ayamnya liatnya diblognya mbak Yunita... sip deh, resep sudah lengkap ditangan, lets do it...


Mie Ayam Bakso
Bahan :
500 gram mie basah
Topping Ayam Jamur
Bakso Sapi
Minyak Ayam
Sayur Sawi rebus secukupnya
Bumbu pelengkap : Garam, merica dan bawang goreng

Topping Ayam Jamur 
Bahan :
250 gram daging ayam, potong dadu kecil
200 gram jamur kancing
1 batang daun bawang, iris tipis
5 siung bawang putih
½ sdt merica bubuk
¼ sdt pala bubuk
2 sdm kecap manis (aslinya 3 sdm)
1 sdm kecap asin
1 sdm saos tiram
1 sdm saos raja rasa (aku tambahin sendiri)
1 sdm minyak wijen (aku ga pake)
Gula pasir dan garam secukupnya.
Air secukupnya
Cara membuat  :
Tumis bawang putih sampai harum, masukkan daging ayam. Aduk sampai berubah warna.
Masukkan kecap manis, kecap asin, saos tiram dan saos raja rasa, aduk rata. Tambahkan garam, merica dan gula, aduk rata. Masukkan daun bawang, aduk merata.
Tambahkan air secukupnya, masak sampai kuah menyusut dan daging ayamnya menjadi empuk.

Minyak Ayam :
250 gram kulit ayam
8 siung bawang putih
Jahe kira2 5cm
Merica butiran
500 ml minyak sayur
Cara membuat  :
 Geprak bawang putih, jahe dan merica, jangan sampai hancur ya.
Panaskan sedikit minyak, tumis bawang putih, jahe dan merica sampai harum, masukkan kulit ayam, kecilkan api. Masak sampai minyak menjadi lebih banyak (karena kulit ayam yang digoreng mengeluarkan minyak), kemudian masukkan sisa minyak, masak dengan api kecil sampai kulit ayam menjadi garing. Angkat dan dinginkan. Setelah dingin bisa disaring dan ditempatkan di botol. Minyak ayam ini bisa disimpan dan digunakan sewaktu-waktu. Jadi kalau pengen mi ayam lagi masih punya stok minyak ayam.

Kuah kaldu ayam pelengkap :
Bahan :
Air secukupnya
Tulang ayam
Bawang putih dan jahe
Cara membuat  :
Rebus air sampai mendidih, masukkan tulang ayam, bawang putih dan jahe, kecilkan api. Masak kira2 2 jam agar kaldu yang dihasilkan menjadi enak. Tapi kalo ga sabar mau makan mie ayam bikin kaldunya ga sampe 2 jam juga boleh.


Penyelesaian :
Masukkan 1 sdm minyak ayam, sejumput garam dan merica didalam mangkuk. Aduk rata. Masukkan mie  ke dalam mangkuk dan aduk sampai merata. Tata diatas mie, bakso, topping ayam jamur , sayur dan bawang goreng.   Tambahkan kuah kaldu ayam. Sajikan dengan sambal.
Testimoni orang rumah katanya enak... lebih enak dari mie ayam abang2, xixixi... senang banget bisa makan mie ayam tanpa takut dibayang2in sama MSG, jadi mau makan mie ayam berapa mangkukpun ga merasa bersalah... eh tetap merasa bersalah deh, bersalah sama berat badan, hehehe....
Apalagi liat orang rumah makan dengan lahapnya, capeknya langsung hilang... next pengen coba buat mie sendiri ah... biar semuanya  homemade.....

No comments:

Post a Comment